Arsip Berita

Bukan Sekadar Seminar! Tiga CPNS PA Batulicin Golongan II Pamerkan Inovasi

Bukan Sekadar Seminar! Tiga CPNS PA Batulicin Golongan II Pamerkan Inovasi

Senin, (22/12/2025), Pelaksanaan Seminar Aktualisasi telah dilaksanakan bertempat di Gedung Pengadilan Agama Batulicin. Seminar Aktualisasi dilaksanakan oleh 3 CPNS Pengadilan Agama Batulicin Golongan II selaku peserta Pelatihan Dasar CPNS Mahkamah Agung 2025 Angkatan 18yang berlangsung pada 22 Desember 2025. Ketiga peserta yang telah melaksanakan seminar tersebut yaitu Devi Yuliana, A.Md., M. Salman Parusa, A.Md.T., dan Erica Sevitaria Amanda Putri, A.Md.

latsar cpns gol 2 1

Pelatihan Dasar Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) merupakan tahapan yang harus dilalui oleh CPNS untuk pembentukan karakter dan fokus pada penguatan Nilai-Nilai Dasar ASN yang dikenal sebagai BerAKHLAK (Berorientasi Pelayanan, Akuntabel, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, dan Kolaboratif) yang relevan dengan tugas dan fungsi peradilan.

latsar cpns gol 2 2

Peserta juga akan membuat suatu inovasi khusus untuk satuan kerja masing-masing sehingga aplikasi atau inovasi yang dirancang dapat dimanfaatkan secara berkelanjutan. Ketiga peserta tersebut mengangkat inovasi kreatif yang terdiri dari Digitalisasi Formulir Data Saksi Persidangan Melalui Microsite Berbasis S.ID, Optimalisasi penggunaan e-Court bagi para pihak dan Optimalisasi Sistem Monitoring Data Putusan, Pemberitahuan Isi Putusan (PBT), Dan Putusan Yang Berkekuatan Hukum Tetap (BHT) untuk Perkara Gugatan pada website Internal Pengadilan Agama Batulicin. Pelaksanaan aktualisasi ketiga peserta Pelatihan Dasar dibimbing dan diawasi oleh masing-masing mentor yakni  Aulia Rochmani Lazuardi, S.H., Muh. Naufal Abdul Aziz Jalaluddin, S.H., M.H. dan Latifatul Khotimah, S.H. Selama kurang lebih 5 minggu lamanya masa habituasi, peserta dan mentor saling berkolaborasi untuk mewujudkan inovasi yang dibawakan agar menghasilkan output yang optimal.

Harapannya dengan adanya inovasi yang dibawakan dan diterapkan di PA Batulicin maka peserta mampu merealisasikan nilai-nilai Dasar BerAKHLAK sesuai yang telah dipelajari pada masa aktualisasi dan tidak berhenti menciptakan inovasi baru guna peningkatan pelayanan di Pengadilan Agama Batulicin.